JEJAK KATA, Tangerang – Menjelang tahun politik, dimana beberapa elit dengan kepentingannya mulai bermanuver, membuat sosok budayawan Wowok Hesti Prabowo bersuara. Pria nyentrik yang saat ini sudah “meninggalkan dunia hitam” lantaran rambut, jenggot serta kumisnya sudah memerak ini, menyebut, politik identitas berpotensi merusak keutuhan bangsa.
Bongkar! Ada Apa di Taman atau Kluster Inggris Taman Raya Citra Raya?
Karena, kata Wowok, republik ini dibangun dengan keberagaman bukan keseragaman identitas tertentu. Indonesia menjadi besar karena memiliki keanekaragaman budaya, yang ini menjadi kekuatan besar. Itulah sebabnya, kata Wowok, ada bahasa pemersatu, yaitu bahasa Indonesia, yang menjadikan seluruh komponen bangsa melebur menjadi satu kesatuan dalam tanah air, yaitu tanah ari Indonesia serta berbangsa satu, bangsa Indonesia.
Sst! Ada Penilaian Jalan Tol Berkelanjutan di Ruas Tol Tamer
“Yang terpenting saat ini, kita menjaga ke-Indonesiaan, NKRI kita, konsesnsus kita terhadap kehidupan berbangsa, yaitu kita jaga Pancasila, kebersamaan, keberagaman. Karena negeri ini adalah negeri yang beragam, kekayaan kita adalah keberagaman itu. Kita harus jaga itu, apa pun agamanya, apa pun sukunya kita harus rukun. Jangan sampai kita terjebak pada politik identitas, merasa kita paling baik, merasa kita paling benar. jadi kita harus menghargai sesama anak bangsa,” ujar Wowok saat berbincang dengan jejakkata.news beberapa waktu lalu.