Hard NewsJejak Kata

Keren! Dua Artis Lucu Beri Pencerahan di Acara Maulid Nabi Sekolah Citra Nusantara

×

Keren! Dua Artis Lucu Beri Pencerahan di Acara Maulid Nabi Sekolah Citra Nusantara

Sebarkan artikel ini
FOTO: Ucup Nirin dan Ustads Hafidz Salim dalam satu panggung di acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Sekolah Citra Nusantara.

JEJAK KATA, Tangerang – Ucup Nirin alias Bang Ocit, komedian yang khas dengan lagu “Prepet..prepet..prepet” ramaikan acar Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H di Sekolah Citra Nusantara, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Sabtu (05/11/2022). Dalam kegiatan ini Ucup berdua dengan Ustadz Hafidz Salim yang memberikan tausiah kepada ribuan siswa dan siswi serta tamu undangan yang hadir di sekolah tersebut. Kedua pesohor ini naik daun lewat sinetron “Si Entong” pada tahun 2004 hingga 2009-an.

Tabrak Berier Truk Tanah Terguling di Depan PT. Ching Luh Indonesia Cikupa

Usai mengisi acara di sekolah ini, Ustadz Hafidz Salim mengatakan, dalam kegiatan ini ia menyampaikan tentang bagimana meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW. Yang dalam hal ini, kata Ustadz Hafidz, adalah akhlak kepada Allah dan orang tua, serta orang-orang yang ada di sekililing kita, wabil khusur para guru.

“Karena orang yang memiliki akhlaqul karimah, akan lebih disenangkan ketimbang yang hanya sekadar cerdas ataupun pintar. Tapi yang lebih baik lagi, adalah kita cerdas dan berakhlaqul karimah,” ujar Ustadz Hafidz Salim.

Apakah Kalian Penerima STB Gratis? Silahkan Cek di Sini!

Ia juga memberikan kesan yang positif kepada Sekolah Citra Nusantara, baik para siswa yang mengikuti kegiatan tersebut maupun para dewan guru seta pengelola yayasan.

“Anak-anaknya milenial banget, ketika kita menyampaikan materi-materi yang sifatnya kekinian mereka tahu. Dan tadi juga ada siswa yang hafal Al quran, itu sangat luar biasa sekali. Karena sekolah ini mengajarkan untuk selalu senantiasa anak yang menghafal Al quran,” katanya.

FOTO: Ketua Yayasan Pendidikan Citra Nusantara, H. Susilo Hartono (kopiah putih/jas hitam) bersama Ucup Nirin dalam acara Maulid nabi Muhammad SAW di Sekolah Citra Nusantara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *