JEJAK KATA, Tangerang – Pecel atau pecal adalah kuliner favorit hampir semua kalangan. Rasanya guruh, manis dengan paduan sambel kacang yang pedas dan khas.
Kuliner yang berasal dari pulau Jawa ini dicampur dengan aneka jenis sayuran. Makanan ini populer, terutama di wilayah DI Yogyakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Namun saat ini pecel sudah menjelajah di hampir setiap pulau di Indonesia, termasuk di kota-kota besar.
Nah, bicara soal pecel, di Kabupaten Tangerang tepatnya di Kawasan Perumahan Griya Karawaci Curug ada menu pecel yang jos dan dijamin bikin tuman. Yaitu pecel D’Lamini.
Pecel D’Lamini buka setiap hari. Namun bukan kalian yang ingin mencicipi buketnya pecel D’Lamini, jangan sampai lewat jam 11 siang. Karena jika menjelang siang akan kalah cepat dengan pelanggan setia pecel D’Lamini.