JEJAK KATA, Tangerang – Rendang merupakan salah satu kuliner kekayaan Nusantara yang sudah mendunia. Kuliner berbahan dasar daging sapi atau kerbau ini berasal dari Minangkabau, Sumatera Barat.
Pada tahun 2016, situs berita CNN mengumumkan rendang khas Sumatera Barat sebagai makanan nomor satu terenak di dunia. Lalu, pada tahun 2017 CNN kembali merilis daftar 50 makanan terenak di dunia lewat 35.000 voting di media sosial Facebook. Hasilnya, rendang khas Sumatera Barat ini kembali menduduki peringkat pertama.
Nah, bicara soal rendang, ternyata di Kota Tangerang juga ada satu produk inovasi kuliner rendang yang tidak kalah lezatnya dengan rendang-rendang yang berasal dari daerah asalnya, yaitu Rendang Yonaniko.
Rendang Yonaniko asal Kota Tangerang ini menawarkan rendang asli Minangkabau dengan kemasan praktis, siap saji serta bisa dibawa, disantap dan dinikmati kapan saja.
Rendang Yonaniko juga dibuat dengan resep, proses dan quality control yang sesuai dengan pakem tradisi masakan khas Minangkabau pada umumnya. Sehingga tidak heran jika Rendang Yonaniko ini dikenal dengan cita rasanya yang otentik: seperti olahan daging sapi yang empuk, olahan rempah yang segar, sampai kelezatan bumbunya yang kental. Sehingga menjadikan Rendang Yonaniko ini sebagai rendang siap saji pilihan favorit di Kota Tangerang.
Skrining TBC Mandiri di Kota Tangerang, Ini Langkah dan Caranya!
“Kami menawarkan kemudahan tanpa mengurangi kelezatan bagi para pecinta makanan rendang yang terbilang sangat banyak. Diolah secara tradisional pada umumnya, rendang buatan kami menyajikan sensasi olahan rendang asli yang bisa dikonsumsi di mana pun dan kapan pun,” ujar Owner Rendang Yonaniko, Yolanda Natasia seperti ddlansir dari website resmi Pemerintah Kota Tangerang, Kamis (25/07/24).
Tidak hanya dari cita rasa, Rendang Yonaniko juga mempunyai kemasan yang ekonomi sehingga mudah di bawa ke mana saja.
Dijaga dengan kualitas terbaik, Rendang Yonaniko mempunyai tingkat keawetan yang terjamin, seperti bisa mencapai 4-5 hari untuk suhu ruang, 1 bulan untuk suhu kulkas, dan 1-2 bulan untuk suhu freezer.
Tidak perlu khawatir, Rendang Yonaniko juga telah dilengkapi sertifikasi halal sehingga sangat terjamin untuk dikonsumsi oleh semua kalangan.
“Kami saat ini mempunyai dua varian kemasan rendang daging, keduanya dibanderol dengan harga yang terjangkau, yakni Rp90 ribu untuk kemasan ukuran 250 gr dan Rp175 ribu untuk kemasan ukuran 500 gr,” tambah pegiat UMKM Karang Tengah, Kota Tangerang.
Saat ini, Rendang Yonaniko juga mempunyai pilihan produk lainnya yang tidak kalah recommended untuk dicoba, seperti rendang paru, rendang jengkol, dendeng balado, lidah cabai ijo, sampai kentang kering yang semuanya disajikan dengan kemasan siap saji.
Selanjutnya, Rendang Yonaniko bisa didapatkan dengan cara melakukan pemesanan melalui Instagram, Shopee, dan Tokopedia (@rendangyonaniko) atau Whatsapp (0821-2282-8348).
“Kalian yang ingin menikmati suasana dengan hidangan kuliner siap saji yang spesial, langsung saja pesan Rendang Yonaniko karena selain cita rasanya otentik juga sangat affordable,” pungkasnya. (*